Resep Bubur Ikan Kakap
Bahan :
- 1 potong Ikan Kakap
- 250 gram udang dikupas
- 1 ruas jahe geprek
- 1 sdm kecap ikan
- 1/2 sdt minyak wijen
- 5 siung bawang putih halus
- 2 sdt garam
- 1 sdt lada bubuk
Pelengkap :
- Daun Bawang
- Sambel Kecap
- Bawang Goreng
Cara membuat :
- Rebus air, masukkan ikan yang sudah dibersihkan tunggu hingga mendidih lalu masukkan udang, biarkan didih sebentar saja lalu keluarkan ikan dan udang
- Masukkan beras dan semua bumbu lain kecuali garam lalu aduk-aduk
- Bersihkan ikan dari tulangnya, jika bubur hampir matang cemplungkan ikan yang sdh dibersihkan dari tulangnya.
- Beri garam, dan koreksi rasa
- Tata dalam mangkuk, beri udang dan bahan tambahan lain siap dinikmati