Resep Bolu Jadul Cokelat
Bahan:
- 5 butir telur
- 180 gr gula pasir
- 1 sdt SP
- 180 gr tepung pro sedang
- 20 gr cokelat bubuk
- 200 gr margarin, lelehkan
- 1 sdm pasta cokelat
Cara membuat:
- Mixer telur, gula pasir, dan SP sampai kental berjejak.
- Tambahkan tepung terigu dan cokelat bubuk sambil diayak. Mixer rata speed rendah sebentar saja.
- Masukkan margarin leleh dan pasta cokelat, aduk balik dengan spatula.
- Tuang adonan ke dalam loyang tulban uk.diameter 24cm. Panggang dengan suhu 170°C api atas bawah selama 50 menit atau sampai matang (sesuaikan oven masing2).