Resep Bebek Rica-Rica
Bahan :
- 1 ekor bebek pilih yg muda agar daging lebih lunak (rebus 30menit supaya lebih empuk)
- 1 ikat kemangi (sesuai selera lebih banyak pun boleh)
Bumbu :
- 5 siung bawang merah (haluskan)
- 4 siung bawang putih (haluskan)
- 20 biji cabe merah keriting (haluskan)
- 10 biji cabe rawit (haluskan)
- 1 buah ketumbar (haluskan)
- 1/2 sdm laca bubuk
- 1 ruas jahe (haluskan)
- 1 ruas kunyit (haluskan)
- 2 batang serai (geprek)
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 1 ruas lengkuas ( geprek )
- 1 liter air
- 1sdm gula
- 1sdm garam
- 1/2sdm kaldu bubuk.
Cara masak :
- Tumis semua bumbu sampai wangi dan masukan bebek yg telah direbus tambahkan air dan diamkan sampai bumbu agak meresap
- Setelah itu tambahkan gula, garam & kaldu bubuk cek rasa dan masak hingga daging empuk meresap tambahkan kemangi dan hidangkan